Mall CantikKu

Jumat, 04 Mei 2012

PENTING : Informasi Umum




Saat ini begitu banyak bertebaran produk perawatan wajah (yang sedang ngetrend saat ini adalah krim walet) dan tubuh yang ditawarkan secara online diluaran. Teliti dan periksalahn produk-produk perawatan yang Anda pergunakan. WAJAH dan tubuh adalah ASSET Anda yang paling berharga.


Produk yang belum ber BPOM serta resep perawatan YANG MENGAKU Resep/Racikan Dokter, harusnya memiliki 4 syarat wajib, yaitu :


1. Ada Dokter pemberi Resep
2. Ada Apoteker yang meracik
3. Ada Apotik yang mendistribusikan
4. Ada Etiket peresepan.


Berikut ini adalah tips agar Anda tidak tertipu dengan produk yang abal-abal/tidak jelas :
  • Pastikan Nama Dokter tertera di kemasan (ini WAJIB! Dokter semestinya tidak akan segan untuk mencantumkan Namanya sebagai bukti bahwa DIAlah yang benar-benar meresepkan). Secara jelas Passien/Pemakai produk mengetahui kepada siapa akan meminta pertanggungjawaban.
  • Pastikan nama Apotik dan Nomor izin Apotik tercantum pada kemasan (agar POM/Dinas Kesehatan mengetahui bahwa ada Apotik dan Apoteker pendistribusi yang bertanggung jawab terhadap Produknya).
  • Tanyakan dimana Klinik Dokter yang bersangkutan sebagai bukti bahwa dokter itu benar-benar ada (bukan FIKTIF).
Kami menerapkan konsep hidup sehat, kami mempunyai visi & misi untuk memberikan buah pemikiran baru agar masyarakat dapat mengaplikasikan / menerapkan cara hidup sehat baik dari luar maupun dari dalam tubuh (Inner and Outer Healthy Living).

So, Don't Worry Be Beauty..!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar